Secara logika deret Fibonacci adalah deret angka yang mana setiap angka adalah hasil penjumlahan dari dua angka sebelumnya. Atau bisa juga dikatakan dimana nilai bilangan pada posisi ke-i adalah hasil penjumlahan dari nilai bilangan pada posisi ke-i-1 dan i-2. Nilai bilangan pada posisi ke 1 dan 2 pasti bernilai 1.
Penjabaran matematis :
f(x) = f(x-1) + f(x-2) u/ x > 2
f(x) = 1 u/ x = 1 or x = 2
Sampel Deret Fibonacci :
1 1 2 3 5 8 13 21
Teknik yang digunakan dalam pembuatan Deret Fibonacci pada program biasanya menggunakan Recursive. Begitu pula pada contoh yang akan kita bahas kali ini. Berikut code program membuat deret Fibonacci pada Java.
import java.util.Scanner; public class Main { public static void main(String[] args) { Scanner s = new Scanner(System.in); int n; System.out.print("jumlah deret Fibonacci yang diinginkan: "); n = s.nextInt(); for (int i = 1; i <= n; i++) { int x = cari(i); System.out.print(x + " "); } } public static int cari(int n) { if (n == 1 || n == 2) { return 1; } else { return cari(n - 1) + cari(n - 2); } } }
Penjelasan :
for (int i = 1; i <= n; i++) { int x = cari(i); System.out.print(x + " "); }Untuk mengulang pemanggilan fungsi Recursive sebanyak deret Fibonacci yang diinginkan.
public static int cari(int n) { if (n == 1 || n == 2) { return 1; } else { return cari(n - 1) + cari(n - 2); } }fungsi yang digunakan untuk melakukan Recursive
Beikut adalah contoh program ketika dijalankan :
Demikian artikel Cara Membuat Deret Fibonacci Pada Java.
Dan seperti biasa, terima kasih :)
Comments
Post a Comment